Bupati Maryoto Melantik Pengurus Dekranasda Kabupaten Tulungagung periode 2018-2023  

oleh -114 Dilihat
oleh
Tampak Ketua Dekranasda Provinsi Jatim, Arumi Bachsin Emil Dardak memberikan ucapan selamat kepada pengurus Dekranasda Kabupaten Tulungagung yang terlantik.

TULUNGAGUNG, PETISI.COPelantikan pengurus Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Kabupaten Tulungagung periode 2018-2023 di Pendhapa Kongas Arum Kusumaning Bangsa, Kamis (27/2/2020).

Hadir di acara, Bupati Tulungagung, Drs Maryoto Birowo MM sekaligus melantik pengurus Dekranasda, Ketua Dekranasda Provinsi Jatim, Arumi Bachsin Emil Dardak, Sekda Tulungagung.

Turut mengundang, Jajaran forkopimda beserta istri, Koordinator Dekranasda Bakorwil Madiun, Ketua Dekranasda Kabupaten Tulungagung, Ketua Harian Dekranasda Tulungagung, Ketua dekranasda Kabupaten/kota Kediri, Blitar, Trenggalek, Camat se Tulungagung pelaku IKM dan UKM dan undangan lainnya.

Ketua harian Dekranasda sekaligus ketua panitia penyelenggara, Imroatul Mufidah menerangkan diantaranya yaitu produksi kerajinan telah berperan nyata di pertumbuhan ekonomi rakyat yang pada jenjangnya mampu meningkatkan kesejahteraan rakyat.

Bupati Tulungagung, Drs Maryoto Birowo MM melantik secara simbolis pengurus Dekranasda Kabupaten Tulungagung periode 2018-2023.

“Mengingat perannya yang sangat penting dan strategis serta potensinya yang sangat besar untuk meningkatkan kreatifitas secara dinamis maka seni kerajinan ini perlu digali dilestarikan dibina dan didorong pertumbuhan serta perkembangannya,” terangnya.

Untuk itu, lanjut dia, perlu adanya satu wadah organisasi bagi pelaku pemangku kepentingan seni kerajinan di kabupaten Tulungagung yaitu dekranasda.

Tujuan dibentuknya Dekranasda adalah untuk memperhatikan dan memperjuangkan kepentingan pengrajin dan peminat untuk mendorong kewirausahaan mereka. “Juga untuk memberikan masukan pada pemerintah daerah dalam perumusan kebijakan dan pengembangan dalam industri kerajinan,” imbuhnya.

Di tengah-tengah acara Bupati Tulungagung, Drs Maryoto Birowo MM melantik secara simbolis pengurus Dekranasda Kabupaten Tulungagung periode 2018-2023.

Tampak Ketua Dekranasda Provinsi Jatim, Arumi Bachsin Emil Dardak memberikan ucapan selamat kepada pengurus Dekranasda Kabupaten Tulungagung yang terlantik.

Bupati Tulungagung, Drs Maryoto Birowo MM di sambutannya atas nama Pemkab Tulungagung mengapresiasi kepada Ketua Dekranasda Provinsi Jatim dan Koordinator Dekranasda Bakorwil Madiun atas kehadirannya pelantikan pengurus dekranasda di Tulungagung.

Selanjutnya, Bupati Maryoto menyampaikan beberapa hal diantaranya bahwa Dekranasda Kabupaten Tulungagung merupakan organisasi yang berfungsi sebagai pembina bagi pelaku industri kerajinan yang berbaku sumber daya alam budaya dan kreatifitas serta berfungsi sebagai fasilitator untuk mengembangkan potensi daerah.

“Khususnya bidang kerajinan, hal ini dituntut adanya pola suatu pengembangan terpadu. Sehingga pola pengembangan kerajinan tidak hanya terpusat pada pemerintah daerah dan dekranasda semata namun perlu dipikirkan pola kerjasama antar pemangku kepentingan agar produk kerajinan yang dihasilkan memiliki kreatifitas yang tinggi dan menembus pasar tersendiri di masyarakat,” ujarnya.

Bupati Maryoto mengungkapkan bahwa jumlah UMKM di Kabupaten Tulungagung sekitar 44.527.

Selanjutnya, dia juga mengapresiasi Dekranasda Tulungagung yang selalu melakukan upaya untuk mengembangkan industri kreatif.

“Dengan dilantiknya pengurus Dekranasda Kabupaten Tulungagung yang baru saya ucapkan selamat dengan harapan dekranasda akan semakin bisa mengembangkan kreasinya sekaligus mengadakan pembinaan baik kepada UKM IKM dan UMKM yang ada di Kabupaten Tulungagung,” harapnya.

Tak ketinggalan kesenian tari reog kendang ikon Tulungagung dan fashion show dari kerajinan batik Tulungagung turut menyemarakkan acara pelantikan. (par)

No More Posts Available.

No more pages to load.