Curi Besi, Satpam PG Semboro Diamankan Polisi

oleh -91 Dilihat
oleh
Kapolsek Semboro saat memeriksa barang bukti.

JEMBER, PETISI.CO – Pencurian besi secara massal telah dilakukan oleh oknum Satpam PG Semboro. Berawalnya empat orang yang tertangkap basah saat membawa barang curian pada malam hari.

Awalnya, Agil Bangkit (33), warga Dusun Babatan, Desa Sidomekar, mengendarai pickup nopol P 9523 K,  ketika  melalui wilayah terpantau CCTV di Pos Satpam dimatikan sampai mengeluarkan  barang  dari dalam pabrik. Sehingga praktek pencurian yang dilakukan pelaku ini sangat rapi.

Oleh salah satu tersangka Agil,  barang bukti besi yang diambil dan dikumpulkan  dari dalam pabrik itu dibawa ke tempat jual besi rongsokan di wilayah Kecamatan Tanggul.

Sementara uang hasil penjualan besi yang diambil dibagi rata. Masing masing satpam menerima bagian uang nilainya sama.

“Saya lupa kebagian berapa, yang jelas uang hasil penjualan itu tidak rata, saya bagian tukang memasukkan mobil ke dalam, sementara setelah mobil penuh dikawal oleh Dodik, wakil keamanan,” ujar Agil kepada polisi.

Kapolsek Semboro IPTU Fathur Rahman membenarkan telah mengamankan satpam yang menjadi otak pencurian besi pipa milik pabrik (PG) ini.

“Sementara  kasus ini masih kami kembangkan,” pungkas Fathur. (eva)