DPRD Jatim Ajak Memaknai Kemerdekaan Ala Generasi Z

oleh -147 Dilihat
oleh
Yordan M. Batara Goa, Anggota Komisi A DPRD Provinsi Jawa Timur

SURABAYA, PETISI.CO – Sensus Penduduk 2020 memberi gambaran bahwa 27,94 % komposisi penduduk Indonesia adalah Generasi Z. Kaum Gen Z ini lahir antara 1997-2012.

Artinya, keberadaan Gen Z memegang peranan penting bagi perkembangan Indonesia di masa mendatang. Lalu apa tantangan masa depan bagi gen Z?

Menjawab hal ini, Yordan M. Batara Goa, yang menjadi narasumber dalam Seminar Wawasan Kebangsaan yang diadakan oleh SMA Kristen Gloria 2 mengingatkan bahwa ada dua tantangan terbesar.

“Saat ini, lawan Pancasila adalah Intoleransi dan Kesenjangan Sosial,” ungkapnya, Selasa (16/08/2022).

“Sedangkan untuk melawan musuh Pancasila, adik-adik harus memiliki cita cita sosial yaitu mewujudkan Indonesia yang semua warganya sejahtera. Ini tanda mencintai Indonesia. Tidak cuma cita-cita untuk diri sendiri saja,” imbuh Anggota Komisi A DPRD Provinsi Jawa Timur ini.

Selanjutnya, Ia juga mendorong agar tiap siswa berupaya memiliki kawan dari berbagai latar belakang suku, etnis, agama, dan kelas sosial.

“Agar bisa mencintai Indonesia, maka berkawanlah dengan mereka yang dari berbagai suku, etnis, agama, dan kelas sosial,” ujar Yordan.

Dengan anak Papua, Kalimantan, Aceh dan lainnya. Carilah tahu berbagai kesulitan dan diskriminasi yang masih ada di berbagai tempat di Indonesia. Kemiskinan, putus sekolah hingga pengangguran yang ada di pelosok Indonesia.

“Cintailah Indonesia. Jika ada satu bagian yang menderita, maka kita juga harus merasa sakit sebagai sesama bangsa Indonesia,” tegas Yordan saat memberikan seminar.

Dalam acara yang berlangsung di Aula SMA Kristen Gloria 2, Yordan yang juga dosen Pancasila itu juga mengajak siswa siswi untuk berbuat aksi yang kongkret untuk Indonesia.

“Lakukan donasi, aksi sosial, seruan di medsos atau perbuatan empati lainnya untuk melawan intoleransi dan radikalisme. Kita punya pendahulu yang sudah berbuat nyata. Ada Sukarno, J. Latuharhary, AA Maramies. Ada juga Liem Koen Hian, Tan Eng Hoa, Yap Tjwan Bing, John Lie hingga Yap Thiam Hien. Mereka sudah berbuat di jamannya. Sekarang giliran kalian semua,” pungkas Yordan M. Batara Goa, selaku Anggota DPRD Jatim yang selalu membawa jargon #PancasilaSakLawase ini. (riz)

No More Posts Available.

No more pages to load.