Gebyar Pemberantasan Sarang Nyamuk di Benowo Pakal

oleh -94 Dilihat
oleh
Camat Pakal dan jajaran lurah serta anggota TNI saat gebyat pemberantasan nyamuk.

SURABAYA, PETISI.CO – Camat Pakal beserta lurah se Kecamatan Pakal menggelar apel gelar Gebyar Pemberantasan Sarang Nyamuk di halaman gedung RW 3 Kelurahan Benowo Jumat (3/2/2017).

Gebyar Pemberantasan Sarang Nyamuk (PSN) ini merupakan intruksi program Walikota Surabaya untuk menekan jumlah pasien Demam Berdarah (DB) di kota Surabaya  dan dilakukan serentak setiap hari Jumat.

Dokter Edi Purnomo, Kepala Puskesmas Benowo yang juga mengikuti apel Gebyar Pemberantasan Sarang Nyamuk (PSN) mengatakan, kegiatan yang dilakukan ini menindaklanjuti intruksi Walikota beberapa pekan lalu di Sememi. “Untuk kelanjutannya kami implementasikan di wilayah kami,” ujar Edi.

Tujuan adanya PSN ini untuk menekan jumlah pasien demam berdarah di Kota Surabaya, khususnya di wilayah Benowo. “Menurut catatan kami, jumlah pasien di Kota Surabaya tahun 2016 lebih meningkat dari tahun 2015. Dengan demikian ditahun 2017 ini jangan sampai terjadi peningkatan,” ungkap Edi.

Setelah melakukan apel bersama, pihak relawan maupun penyuluh dan diikuti oleh pelajar melakukan pemeriksaan bak kamar mandi warga satu persatu di RW 3 Kelurahan Benowo untuk memastikan bebas jentik nyamuk Malaria.

Lurah Benowo, Gatot Hendro yang baru menjabat mengatakan, dengan kegiatan semacam ini diharapkan masyarakat terus peduli lingkungan dan menjaga kebersihan kamar mandi dan dipastikan bebas nyamuk Malaria.

“Setelah dilakukan kegiatan ini,  kami bersama warga nantinya terus melakukan kerja bakti untuk menjaga lingkungan yang sehat dan bersih,” ujarnya. (iwn)

 

No More Posts Available.

No more pages to load.