Kades Kramatjegu: Momentum Bersholawat Satukan Pemuda Membangun Peradaban Desa

oleh -144 Dilihat
oleh
Kades Kramatjegu, H Sukimin ketika memberikan sambutan

SIDOARJO, PETISI.CORibuan masyarakat Kramatjegu, Kecamatan Taman, Sidoarjo menggemakan lantunan bersholawat bersama majelis Al-Firdaus dan Syekhermania Community berlangsung khidmat yang dilaksanakan di kantor desa setempat, Jumat (10/03/2023).

Menariknya, para jamaah memadati Kantor Desa Kramatjegu sembari membawa bendera bergambar wajah ulama, sehingga terlihat sangat meriah.

Saat bersholawat dipimpin Ustadz Arisdiyanto (Sidoarjo) dan Kang Arif Billah (Gresik) dan ceramahnya KH. Sya’roni Fadlan asal Sidoarjo.

Kepala Desa Kramatjegu, H Sukimin, SE mengatakan, kegiatan kKamatjegu bersholawat, merupakan bukti wujud kecintaan kepada kanjeng Nabi Muhammad SAW.

“Di ajaran agama Islam, kita dianjurkan untuk bersholawat selain memuliakan nabi, agar kelak mendapatkan syafaat di hari pembalasan kelak,” terangnya.

Selain itu, Sukimin menjelaskan, bahwa momentum ini merupakan menyatukan semua pemuda untuk ikut berpartisipasi dalam membangun peradaban desa.

“Kalau pemudanya guyub, rukun dan kompak, maka keberhasilan desa akan semakin maju,” kata dia.

Dia berharap kepada masyarakat senantiasa mensyukuri dan mencintai Kanjeng Nabi Muhammad SAW sehingga bisa mencontoh akhlaknya untuk menjadi masyarakat yang berakhlak mulia.

Setelah Kramatjegu Bersholawat, akan segera dilakukan pagelaran wayang kulit sebagai upaya mewujudkan masyarakat yang religius dan dinamis. (jar)

No More Posts Available.

No more pages to load.