Kurangi Narkoba, Polresta Kediri Adakan Lomba Da’i dan Da’iyah

oleh -42 Dilihat
oleh
Polresta Kediri Adakan Lomba Da'i dan Da'iyah

KEDIRI, PETISI.CO – Polresta Kediri menyelenggarakan seleksi lomba Da’i dan Da’iyah Kota Kediri, Kamis (02/11/2017).  Sebanyak 3.000 Pondok Pesantren (ponpes) Se-Jawa Timur ikut memeriahkan acara itu. Bertema narkoba, Polresta Kediri berharap acara tersebut dapat mengurangi dampak negatif penyalahgunaan narkoba.

Tercatat 85 peserta diambil dari seluruh Ponpes Kota Kediri yang nantinya dari hasil kejuaraan akan di lanjutkan perlombaannya di tingkat Polda Jatim  untuk mengikuti seleksi tingkat Jawa Timur.

Kapolresta Kediri AKBP Anthon Haryadi menjelaskan, ini merupakan program kerja dari Direktorat Narkoba Polda Jatim dan Satreskoba Polresta Kediri. “Terkait dengan banyaknya kasus penyalahgunaan narkoba, dengan di adakannya acara seperti ini semoga kedepannya akan dapat mengurangi kasus narkoba,” jelasnya

Acara ini adalah salah satu program Kapolri yaitu meningkatkan persaudaraan dan partisipasi masyarakat dengan Babinkamtibmas.

“Dengan mengambil tema narkoba karena saat ini narkoba merupakan ancaman besar yang harus kita perangi sejak dini, kita harapkan melalui Da’i cilik ini bisa mengeluarkan kemampuannya atau memberikan informasi kepada teman-temannya, lingkungan sekolahnya dan tempat tinggalnya tentang bahayanya penyalahgunaan narkoba,” jelas Anthon.

Anthon menambahkan, dari hasil kasus pada tahun 2015 terdapat 8 remaja dan anak yang terkena kasus narkoba, kemudian di tahun 2016 ini ada peningkatan 10 kasus narkoba yang kita tangani. “Inikan seperti fenomena gunung es yang terlihat di permukaan sedikit di belakangnya banyak. Beda dengan kasus lainnya karena kasus narkoba ini tidak ada yang melapor jadi kita temukan sendiri dan untuk menanggulangi itu kita salurkan dengan lomba Da’i,” pungkasnya. (era)