Menkes Terawan Beri Saran Risma Gunakan Plasma Convalescent dalam Penanganan Covid-19

oleh -59 Dilihat
oleh
Menkes Terawan Agus Putranto saat menyampaikan pidatonya di Balai Kota Surabaya.

SURABAYA, PETISI.CO – Menteri Kesehatan (Menkes), Terawan Agus Putranto menyarankan kepada Wali Kota Surabaya menggunakan plasma convalescent dalam melakukan penanganan pasien Covid-19.

“Ada sisi luar biasa positifnya, dimana yang diperiksa jadi negatif padahal rapid positif saat swab negatif itu yang negatif itu calon donor plasma. Itu mereka punya imunitas tinggi terhadap COVID-19,” ucap Terawan di Balai Kota Surabaya, Selasa (2/6/2020).

Lebih lanjut ia menerangkan, dalam penggunaan plasma itu telah menjadi uji klinis di seluruh dunia. “Indonesia sudah terdaftar mengenai riset by services plasma convalescent tersebut,” terangnya.

Terawan juga menyempatkan membawa plasma convalescent ke RSUD dr Soetomo sebanyak 21 pack atau bisa dikatakan pendonor. Harapannya adalah sebagai pelecut warga Surabaya untuk menyumbangkan plasmanya.

“Mudah-mudahan bisa membantu untuk orang yang kondisinya berat dan bisa mendorong arek-arek Suroboyo yang semangat tinggi untuk menyumbangkan plasma,” harapnya.

Menurutnya, imunitas masyarakat sudah terbangun luar biasa. Artinya, lanjut Terawan, imunitas di masyarakat sudah tumbuh luar biasa. Terlebih di Surabaya, Risma sudah berusaha baik untuk memisahkan.

“Saya melihat mudah-mudahan ini bisa terus terdukung dengan swab yang didatangkan,” ujarnya.

Ia mengungkapkan, jika plasma convalescent yang dibawanya dari pendonor yang memiliki tingkatan imunitas tinggi. Sehingga, diharapkan bisa mendapat contoh yang baik untuk Surabaya untuk menerapkannya.

“Imunitasnya tinggi semua, mudah-mudahan bisa membantu,” pungkas Terawan. (nan)

No More Posts Available.

No more pages to load.