Niat Interview Kerja di Perusahaan, Gadis Belia Malah Jadi Korban Asusila

oleh -58 Dilihat
oleh
Bupati LSM Lira Bondowoso, Ahroji bersama Johar Susilowati (pelapor), saat diwawancarai oleh sejumlah wartawan di Mapolres Bondowoso.

BONDOWOSO, PETISI.CO – Seorang gadis belia inisial C (19) warga Desa Kecamatan Tenggarang, Bondowoso, menjadi korban asusila yang dilakukan pemilik salah satu perusahaan yang beralamat Jalan Tamanan, Desa Koncer Kidul, Kecamatan Tenggarang, Bondowoso. Modusnya, pelaku pura-pura mewawacarai korban agar bisa masuk kerja.

Bupati LSM Lira (Lumbung Informasi Rakyat) Bondowoso, Ahroji, selaku pendamping pelapor, menyebutkan, pelapor Johar Susilowati sudah kedua kalinya mendatangi Polres untuk diklarifikasi terkait kasus yang dialami anak kandungnya sendiri.

“Sementara ini proses klarifikasi ditunda karena pihak penyidik Polres Bondowoso masih ada kegiatan yang tidak bisa ditinggalkan,” jelasnya, Senin (12/7/2021) di depan lobi Mapolres Bondowoso.

Di tanya prihal tes visumnya, dia mengatakan, korban sudah menjalani tes visum di Rumah Sakit (RS) Bhayangkara.

“Surat tanda bukti laporan dari pelapor tanggal 15 Juni 2021 dari unit Perlindungan Perempuan dan Anak atau PPA Polres sudah kami pegang sebagai bukti, bahwa pihak korban sudah melapor,” katanya.

Di tempat yang sama, Johar Susilowati atau pelapor, ketika dikonfirmasi ulang untuk menjelaskan secara detail kronologis kasus tersebut, menyebutkan, pada hari Selasa tanggal 11 Juni 2021 pukul 11.30 WIB, anak saya datang ke rumah terlapor untuk melamar pekerjaan sebagai bidang admin di perusahaannya.

“Ternyata bukan dilakukan interview kerja malah dicabuli,” katanya sambil mengelus dadanya.

Awalnya, C hanya menceritakan kejadian tersebut kepada kakaknya. Kemudian kakaknya menemui saya dan menceritakan kejadian yang menimpa pada adiknya.

“Saat itu saya sempat shock setelah mendengarnya. Kemudian saya melaporkan kasus ini ke Polres agar diberi hukuman yang setimpal,” tandasnya.

Untuk diketahui, setelah dilakukan penelusuran, ternyata si terlapor merupakan salah satu Aparatur Sipil Negara (ASN) dan mantan orang nomor dua di Kabupaten Bondowoso, inisial H. (tif)

No More Posts Available.

No more pages to load.