Pemdes Pesanggrahan Usung Warganya Daftar Pemilihan Dirut BWR Kota Batu

oleh -64 Dilihat
oleh
Kades Pesanggrahan Imam Wahyudi SPd, saat mendampingi Edo RM Daftar Pemilihan Dirut BWR Kota Batu.

BATU, PETISI.CO Edo Rabmadhani Mardyan, salah satu warga Desa Pesanggrahan, yang di anggap memiliki potensi untuk menyerahkan berkas pendaftaran peserta pemilihan Dirut (Direktur Utama) PT BWR (Batu Wisata Resource) Kota Batu periode 2021-2025.

Kendati, Rabu pagi (31/3/2021) mereka sudah berada di Kantor Bagian Ekonomi Pemkot Batu yang berada di Jl. Panglima Sudirman 507, Kecamatan Batu, Kota Batu,

Kepala Desa Pesanggrahan, Imam Wahyudi SPd, menyampaikan bahwa Ini merupakan salah satu bentuk kepedulian Pemerintah Desa Pesanggrahan, kepada potensi masyarakat Desa Pesanggrahan.

Meski demikian, seperti saat ini Pemerintah Desa Pesanggrahan, mengusung salah satu warga yang memiliki potensi, untuk ikut mendaftarkan diri sebagai peserta pemilihan Dirut PT BWR Kota Batu.

“Hari ini, kami mendampingi secara langsung Edo Rabmadhani Mardyan warga desa Pesanggrahan untuk menyerahkan berkas pendaftaran pemilihan Dirut PT BWR ke Bagian Ekonomi Pemkot Batu,” ucapnya di sela-sela kesibukannya.

Kades bersama Pemdes Desa Pesanggaran juga berharap, mudah mudahan berkas dan persyaratan yang sudah di serahkan dapat diterima.

“Intinya Pemdes Pesanggrahan, sangat mensupport potensi dari warga desa Pesanggrahan itu sendiri,” paparnya

“Kami sangat memahami potensi dari saudara Edo, yang selama ini juga membantu Bumdes Mayangsari Desa Pesanggrahan, dalam membantu program pemberdayaan masyarakat baik dalam segi berwirausaha maupun sosial.

Seperti kegiatan yang di laksanakan Bumdes Mayangsari Desa Pesanggrahan, saat ini yaitu secara sosial (gratis) membantu kepengurusan perijinan usaha (OSS) bagi masyarakat Kota Batu yang memiliki usaha.

Sementara itu, Edo RM juga menyampaikan alasan keinginannya ikut sebagai peserta pemilihan Dirut PT BWR Kota Batu.

“Dengan amanah yang di berikan kepada saya untuk mengikuti pemilihan Dirut PT BWR ini, nantinya saya ingin memberikan edukasi pendidikan bisnis dan pemberdayaan masyarakat yang lebih luas dan ke bawah,” tegasnya.

Ditambahkan, lanjut Edo, dirinya juga ingin merubah manset bisnisnya PT BWR yang merupakan salah satu BUMD (Badan Usahan Milik Daerah), untuk lebih kerakyatan.

“Jadi, bukan hanya berbasis ke projek untuk menghabiskan anggaran yang besar tapi tidak begitu terlihat hasilnya, tapi saya punya visi misi untuk ekonomi kreatif dan digital bagi masyarakat Kota Batu baik dari semua kalangan,” tambahnya.

Tidak tanggung tanggung, selain itu dia juga akan berkolaborasi dengan semua Bumdes di Kota Batu dengan potensi SDM kreatif.

“Ucapan terima kasih juga di sampaikan oleh Edo, kepada pihak Pemdes Pesanggrahan khususnya kepala Desa Pesanggrahan Bapak Imam Wahyud, yang sudah memberikan kepercayaan kepadanya dan berkenan membantu secara langsung dalam proses pendaftaran ini,” bebernya. (eka)

No More Posts Available.

No more pages to load.