Petugas Sound System Meregang Nyawa di TPS

oleh -230 Dilihat
oleh
Suasana di TPS 35 tempat korban meninggal dunia

JEMBER, PETISI.CO – Malang nasib petugas sound system di acara Pemilu serentak tahun 2024, pasalnya Mustakim salah satu perangkat Desa Wringinagung, Kecamatan Jombang, Kabupaten Jember harus meregang nyawa di Tempat Pemungutan Suara (TPS) 035.

Korban yang menjabat sebagai Kaur perencanaan tersebut meninggal diduga tersengat listrik yang berada di mic siaran pada saat yang bersangkutan menyalakan alat audio buat kontestasi pemilu.

Kejadian tersebut membuat petugas KPPS wilayah tersebut sempat kalang kabut dan membawa yang bersangkutan ke Puskesmas Jatiroto, namun takdir berkata lain.

Mustakim meninggal dengan bekas luka terkena setrum di beberapa bagian, terutama tangan. Atas kejadian tersebut, Kapolsek Jombang, AKP Adam saat dikonfirmasi membenarkan kejadian tersebut.

“Kejadian benar mas, beliau perangkat desa, dan meninggal karena terkena setrum dari audio yang ia putar saat itu. Petugas datang ke TKP dan melakukan beberapa analisa,” katanya, Rabu 14 Februari 2024.

Di tempat terpisah, salah satu perangkat Desa Wringinagung  yang lain saat dikonfirmasi juga membenarkan jika ada kejadian tersebut.

“Iya mas tadi pagi dan jenazah sekarang mau dikebumikan. Dugaan sementara meninggal kesetrum mic dari audio yang dipasang demi kelancaran pemilu di desa kami,” pungkasnya.

Sementara dari pantauan media ini meski ada kejadian itu, pemilihan tetap berlangsung. (git)

No More Posts Available.

No more pages to load.