Ponpes Kaafidzzamaan Gelar Hari Santri dan Temu Alumni

oleh -170 Dilihat
oleh
Ponpes Kaafidzzamaan menggelar Hari Santri dan Temu Alumni

SIDOARJO, PETISI.COUntuk memperingati Hari Santri tahun 2022, Pondok Pesantren Kaafidzzamaan yang diasuh kyai Asnawi Fadhol menggelar hari santri dan temu alumni seluruh Jawa Timur. Dengan peserta mulai dari bBnyuwangi hingga Tuban, acara dilaksanakan di lembaga pendidikan dan sosial Kaafidzzamaan Jalan Berbek 1H nomor 15B Desa Berbek, Kecamatan Waru, Kabupaten Sidoarjo, Sabtu (22/10/2022).

Dalam acara Hari Santri, turut hadir yakni, kyai Rojih Ubab Maimoen (putu dari Kyai Maimoen dari Sarang, Jawa Tengah), serta Zainul Abidin, Kepala Desa Berbek beserta jajarannya, tokoh masyarakat, ratusan masyarakat Berbek juga alumni Mutakhorijin se Jawa Timur.

Kyai Asnawi Fadhol dalam ceramahnya mengucapkan terima kasih kepada semua alumni serta santri yang telah mendukung acara ini sehingga kegiatan bisa sukses tanpa halangan apapun.

“Ia juga minta maaf kepada para undangan apabila tempat maupun hidangan yang kurang berkenan, “sampainya.

Semoga hari santri tahun ini bisa memupuk persaudaraan serta mempererat tali silaturohmi sesama santri maupun alumni.

Sementara itu, Putu Mbah Maimoen, Gus Rojih dalam ceramahnya menjelaskan, santri harus  bisa “berdaya menjaga martabat  ye manusia”.

“Tema tersebut sebagai bentuk pernyataan bahwa santri adalah pribadi yang selalu siap sedia mendarmabaktikan hidupnya untuk bangsa dan negara,” ucapnya.

“Sejarah telah membuktikan bahwa santri selalu ada dalam setiap fase perjalanan Indonesia. Ketika Indonesia memanggil, santri tidak pernah mengatakan tidak,” tambahnya.

Dia menambahkan, bahwa makna dari kata berdaya sendiri yakni santri dengan segala kemampuannya, bisa menjadi apa saja. sehingga, mereka tidak hanya ahli ilmu agama, tetapi juga menguasai ilmu pengetahuan dan teknologi. (zae)

No More Posts Available.

No more pages to load.