Resmikan RSUD Ar-Rozy, Wali Kota Hadi Tuntaskan Janji 

oleh -246 Dilihat
oleh
RSUD Ar-Rozy

PROBOLINGGO, PETISI.CO – Wali Kota Probolinggo Hadi Zainal Abidin didampingi jajaran forum koordinasi pimpinan daerah (Forkopimda) Kota Probolinggo meresmikan keberadaan rumah sakit umum daerah (RSUD) Ar-Rozy.

Sebelum melakukan penandatanganan prasasti dan pengguntingan pita, Wali Kota Hadi lebih dulu menyampaikan orasi atas pencapaiannya selama 5 tahun dalam memimpin Kota Probolinggo di hadapan para ketua RT/RW Sekota Probolinggo dan sejumlah tamu undangan.

“Alhamdulillah, mulai besok rumah sakit ini sudah beroperasi setelah 13 tahun diimpikan warga Kota Probolinggo, dengan begitu janjinya saya kepada masyarakat sudah tuntas,” kata Wali Kota Hadi Zainal Abidin, Sabtu malam (23/12).

Ia menambahkan, fasilitas rumah sakit yang berada di Jalan Prof Hamka, jalur lingkar selatan (JLS) Kota Probolinggo tersebut dilengkapi dengan alat kesehatan senilai Rp 30 miliar.

Berkapasitas 108 kamar dengan 4 dokter spesialis yakni spesialis anak, penyakit dalam, bedah, dan kandungan. Hari ini, seratus persen janji saya bersama Wakil Wakil Kota almarhum Haji Soufis Sobri tuntas di akhir masa jabatan.

Meskipun tipe C, RSUD Ar-Rozy berencana berkembang menjadi tipe B secara bertahap, dalam upaya pengembangan kami akan merekomendasikan dokter untuk menjalani pendidikan spesialis dan berkolaborasi dengan Kementerian Kesehatan.

“Masyarakat tinggal datang untuk berobat, kita sudah UHC (Universal Health Coverage), warga daerah lain juga bisa berobat dengan fasilitas yang tercover,” ujarnya.

Lebih lanjut mantan anggota DPR RI ini mengungkapkan bahwa keberadaan RSUD  Ar-Rozy masuk dalam Perpres 80 tahun 2019 tentang percepatan pembangunan ekonomi di kawasan Bromo Tengger Semeru.

“Rumah sakit ini adalah satu-satunya yang menerapkan sistem satu kamar berisi dua pasien, sesuai sistem kelas rawat inap standar (KRIS),” pungkasnya. (reb)

No More Posts Available.

No more pages to load.