Swab Masal Rusun di Surabaya Direncanakan Berlanjut

oleh -57 Dilihat
oleh
Pelaksanaan swab masal di salah satu lokasi rusun di Kota Surabaya, Selasa (25/5/2021) kemarin. Ada 18 lokasi rusun di bawah pengelolaan Pemkot Surabaya yang sudah ditentukan.

URABAYA, PETISI.CO – Pelaksanaan swab masal di 18 lokasi rumah susun (Rusun) rencananya bakal terus dilakukan. Pemkot Surabaya akan mendata penghuni yang belum melakukan tes tersebut.

Lokasi pelaksanaan tidak akan berubah, tetap dilakukan di tempat yang sama.

“Berlanjut. Target hingga semua penghuni terswab. (Pelaksanaan) tetap di lokasi, kami data siapa-siapa saja yang belum dilakukan tes swab,” kata Kepala Bagian Humas Pemkot Surabaya, Febriadhitya Prajatara, Rabu (26/5/2021).

Berlanjutnya swab masal dikarenakan masih ada penghuni rusun yang belum dilakukan tes. Setidaknya baru 15-20 persen penghuni rusun yang sudah dilakukan tes.

“Cuma dalam pelaksanaannya dari capaian target warga penghuni di rusun dari 18 rusun itu masih 15-20 persen,” terangnya.

Oleh karena itu, langkah sosialisasi perihal pelaksanaan tes masal ini bakal digencarkan, sehingga penghuni diharapkan sudah siap ketika hari pelaksanaan.

“Kita akan sampaikan bahwa ada swab untuk mengantisipasi ini. Paling gak kan sudah tau,” jelasnya.

Pemkot akan tetap melakukan koordinasi dengan jajaran TNI dan Polri terkait pelaksanaan swab masal lanjutan.

Dilaksanakannya tes masal ini sendiri dilatarbelakangi oleh munculnya kabar yang menyebut bahwa sebanyak 12 orang penghuni salah satu rusun di Kota Surabaya terindikasi terpapar virus Covid-19. (nan)

No More Posts Available.

No more pages to load.