Gempa Bumi Bawean, Terjadi 137 Gempa Susulan

oleh -116 Dilihat
oleh
Jumlah rangkaian gempa bumi Bawean berdasarkan rentang waktu

SURABAYA, PETISI.CO – Meski tergolong gempa dangkal, namun gempa bumi yang terjadi di 132 km Timur Laut Tuban, Jawa Timur (Jatim), Jumat (22/3/2024) lebih dahsyat dibanding gempa lain di Indonesia. Dalam hitungan beberapa jam, terjadi gempa susulan lebih dari 130 kali.

BPBD Jatim merilis hingga Sabtu (23/3), pukul 04.05 WIB, gempa bumi dengan kedalaman 10 Km itu terjadi gempa susulan sebanyak 137 kali. Salah satunya gempa susulan dengan kekuatan 6.5 SR. Waktu Gempa pukul 15:52:58 WIB. Durasi waktu gempa susulan ini selama ±30 detik.

Sedangkan gempa pertama terjadi pada pukul 11:22:45 WIB di Lintang: 5.74 LS, Bujur: 112.32 BT dengan kekuatan 6.0 SR. Baik gempa pertama maupun gempa susulan tidak tidak berpotensi Tsunami.

Setelah gempa susulan ini, disusul gempa susulan lain dengan total 137 kali pada Sabtu jam 4 pagi tadi. Lokasi gempa susulan tetap sama, yakni 132 km Timur Laut Tuban. “Tapi, gempa susulan ini sudah menurun intensitas kegempaannya,” kata Kalaksa BPBD Jatim Gatot Soebroto kepada petisi.co.

Tak hanya ratusan kali gempa susulan, gempa di di wilayah pulau Bawean, Gresik itu, juga menimbulkan 2 orang luka ringan. Pertama, Hasi’ah (71) tinggal di Ds Tambak, Kec Tambak, Kab Gresik. Dia mengalami sobek dibagian kepala tertimpa genting roboh.

Korban kedua Mohayaroh (28) beralamat Tanah Merah 2-B/7-B, Rt 003/Rw 004, Kel Tanah Kali Kedinding, Kec. Kenjeran, Kota Surabaya. Dia mengalami luka dibagian kaki tertimpa material.

Dampak lain yang ditimbulkan oleh gempa ini, cukup banyak bangunan mengalami kerusakan di beberapa daerah. Yaitu, kab Gresik, Lamongan, Bojonegoro, Tuban, Pamekasan dan kota Surabaya.

Total rumah rusak sebanyak 69 unit. Rinciannya, rumah rusak ringan 51 unit (+), rumah rusak sedang 13 unit dan rumah rusak berat 5 unit (+). Gresik merupakan daerah terbanyak yang terdampak gempa. Tercatat ada sebanyak 14 desa di 4 kecamatan yang terdampak gempa.

Selain rumah, kerusakan lain menimpa 2 unit sekolah, 4 unit Rumah Sakit, 1 unit Ponpes, 5 unit Kantor Desa, 3 unit tempat ibadah, 2 unit kandang ternak, 1 unit gedung dan 2 unit sepeda motor. (bm)

No More Posts Available.

No more pages to load.