Hujan Deras Disertai Petir Runtuhkan Atap Rumah Warga PBI

oleh -274 Dilihat
oleh
Peninjauan atap rumah warga PBI yang roboh

SURABAYA, PETISI.CO – Sebuah rumah yang ditinggali sepasang suami/istri, yaitu Suratmin dan Nurul warga RT 04/RW 10, Perumahan Pondok Benowo Indah (PBI) atapnya runtuh akibat hujan deras dan angin kencang, Selasa (6/2/2024) malam.

Lurah Babat Jerawat, Drs Darmawan didampingi Ketua Forum Pengurangan Resiko Bencana (FPRB) Kelurahan Babat Jerawat, Adam Iksani, bersama petugas BPBD Kota Surabaya langsung mendatangi lokasi TKP.

Ketua RT 04/RW 10, PBI, Dewi Nafisah S.Pd, mengungkapkan, kejadian itu bermula dari derasnya hujan deras dan kerasnya suara petir yang diduga telah menyambar rumah warganya tersebut.

“Kejadian tersebut terjadi sekira pukul 18:30 Wib Selasa malam, hujan deras dan petir itu diduga yang membuat atap rumah warga ndak kuat menahan air hujan, dan akhirnya runtuh,” terangnya.

Saat ini, lanjut Ketua RT 04, masih dalam kondisi hujan yang disertai angin dan petir, namun permasalahan sudah di tangani oleh Tim FPRB dan BPBD Kota Surabaya.

“Saya ucapkan terimakasih kepada pak Lurah Babat Jerawat beserta timnya, yang dengan sigap langsung datang ke lokasi bencana,” ucap Dewi.

Sementara, Ketua FPRB Babat Jerawat, menyampaikan, setelah menerima informasi terkait adanya rumah yang ambruk langsung mendatangi lokasi TKP, untuk memberikan bantuan.

“Setelah kita lakukan pengecekan dan kordinasi bersama pak lurah serta petugaa terkait akhirnya kita berikan bantuan permakanan. Sementara untuk atapnya, kita berikan terpal penutup di bagian atasnya,” terang Adam, Rabu (7/2/2024).

Di lokasi kejadian, Lurah Babat Jerawat, Darmawan, meminta warganya tersebut (korban) untuk dievakuasi ke tempat yang aman.

“Kami minta keluarga untuk sementara pindah ke tempat aman (dievakuasi), karena setelah dilakukan pengecekan terhadap kondisi atapnya yang lain juga berpotensi bisa runtuh juga,” ungkap Lurah Bajer.

Sementara, Suratmin yang menempati rumah tersebut, mengucapkan terima kasih kepada Lurah dan tim Bencana atas bantuan yang sudah diberikan.

“Saya ucapkan terimakasih kepada pak Lurah Babat Jerawat bersama Timnya yang sudah memperhatikan keluarga kami. Harapan kami kepada petugas atau dinas terkait bencana, untuk perbaikan atapnya nantinya juga bisa di bantu,” ucapnya sedih. (bah)

No More Posts Available.

No more pages to load.