Pemprov Jatim Kembali Gelontorkan Minyak Goreng ke 15 Kab/Kota

oleh -97 Dilihat
oleh
Gubernur Khofifah melepas keberangkatan 15 truk yang mengangkut minyak goreng di halaman Grahadi, Jumat malam.

SURABAYA, PETISI.CO – Lagi Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jawa Timur (Jatim) menggelontorkan minyak goreng ke daerah-daerah yang mengalami kelangkaan minyak goreng.

Setelah Kamis (3/3/2022) kemarin sebanyak 17 Kabupaten/Kota digelontor minyak goreng. Kini, pemprov Jatim mendistribusikan minyak goreng lagi ke 15 kab/kota.

Total minyak goreng yang digelontor pemprov Jatim sebanyak 3.500 ton. Ribuan ton minyak goreng itu diperuntukkan bagi para pedagang pasar tradisional di 38 kab/kota di Jatim.

Selanjutnya para pedagang diharuskan menjual langsung minyak goreng kepada konsumen sesuai harga eceran tertinggi (HET) bagi minyak goreng dengan kemasan premium, yaitu Rp 14.000 per liter.

“Kemarin, pemprov mendistribusikan minyak goreng ke 17 kab/kota. Kalau hari ini, minyak goreng didistribusikan ke 15 kab/kota,” kata Gubernur Jatim Khofifah Indar Parawansa usai pelepasan distribusi minyak goreng di halaman Gedung Negara Grahadi, Surabaya, Jumat malam.

Adapun 15 kab/kota ini, antara lain kota Surabaya, Mojokerto, Malang, Situbondo, Blitar, Banyuwangi, Gresik, Pamekasan, Sampang dan Sumenep.

“Langkah ini dilakukan guna membantu masyarakat memenuhi kebutuhan minyak goreng, sekaligus menstabilkan harga komoditas tersebut,” ujar Khofifah.

Menurutnya, Pemprov Jatim secara bertahap akan mendistribusikan minyak goreng ke 38 kabupaten/kota di Jatim. Setelah tahap pertama dan kedua, distribusi minyak goreng akan dilanjutkan pada tahap berikutnya di beberapa daerah.

“Dengan terpenuhinya kebutuhan minyak goreng akan membangun ketenangan, rasa aman terhadap seluruh pedagang maupun masyarakat. Semoga ikhtiar ini dapat membantu masyarakat, tukang gorengan, warteg, catering, ibu rumah tangga, dan lain-lain,” jelasnya.

Dalam kesempatan itu, Khofifah juga membagikan paket sembako kepada 20 pengemudi truk yang bertugas mengirimkan minyak goreng ke 15 kab/kota tersebut. Di dalam paket sembako sudah disertakan minyak goreng. (bm)

No More Posts Available.

No more pages to load.