Polantas Pakal Berjibaku dengan Banjir Antisipasi Kemacetan

oleh -288 Dilihat
oleh
Anggota Lalu lintas Polsek Pakal turun di lokasi genangan air

SURABAYA, PETISI.CO – Akibat intensitas hujan tinggi yang terjadi pada Senin (5/2/2024) malam, sepanjang jalan di wilayah Kecamatan Pakal terendam air. Hal itu berdampak terhadap kemacetan kendaraan, mulai Jalan Babat Jerawat hingga Jalan Raya Benowo, yang mana jalan tersebut menghubungkan dengan wilayah Kabupaten Gresik.

Sehingga terjadi genangan air akibat luberan dari sungai di sepanjang jalan di wilayah Pakal. Genangan tersebut hingga pagi hari, Selasa (6/2/2024) belum surut dan akibatnya Jalan Raya Benowo mengalami kepadatan hingga kemacetan panjang.

Beruntung kesigapan dari anggota Lalu lintas Polsek Pakal yang turun di lokasi genangan air, sehingga sedikit demi sedikit kemacetan berhasil diurai, yang mana lokasi genangan tersebut masuk di wilayah hukum Polsek Pakal.

Untuk mengantisipasi hal itu, Kapolsek Pakal Kompol I Made Jati Negara SH, sigap dan memerintahkan anggotanya agar mengatasi kemacetan yang terjadi akibat genangan banjir tersebut, Selasa (6/2/2024) pagi.

“Alhamdulillah genangan air sudah berkurang di bandingkan semalam mencapai 70 sentimeter, pagi ini sekitar 20-30 sentimeter. Namun, pengendara roda empat maupun roda dua berhati hati saat melintas, akibatnya sempat terjadi penumpukan atau kepadatan kendaraan,” terang Kanit Lantas Polsek Pakal, Ipda Sutikno.

Kapolsek Pakal, Kompol I Made Jati Negara, menyampaikan, kegiatan pos awal dan pos akhir memang dilakukan rutin oleh anggota. Untuk kali ini giat tersebut di tingkatkan karena terjadi ada genangan air usai hujan deras di wilayah Surabaya, tepatnya di Jalan raya Pakal hingga Jalan raya Benowo, sehingga kepadatan kendaraan tak bisa di hindarkan.

“Hari ini pengaturan pagi hari personel anggota Polsek Pakal berjibaku dengan air genangan, mengingat turun hujan sangat deras dan terjadi banjir. Hal itu tak lain untuk antisipasi kemacetan di ruas jalan akibat adanya genangan air hujan yang terjadi tadi malam,” ungkap Kapolsek.

Syukurlah, lanjut Kapolsek, kemacetan tidak berangsur lama, anggota Lantas dapat mengurai dengan mengatur arus lalulintas bagi pengendara yang hendak berangkat beraktivitas.

“Namun demikian, pemantauan terus dilakukan anggota Polsek Pakal, dan kami tetap akan berkordinasi dengan petugas (stakeholder), terkait antisipasi jika terjadi hujan lebat kembali,” ungkap Kompol Made.

Kapolsek Pakal, mengimbau, kepada masyarakat pengendara roda dua dan roda empat agar tetap berhati hati saat melintas, baik jika turun hujan lebat atau sesudahnya. Karena bisa jadi jalan menjadi licin usai terjadinya genangan.

“Ikuti arahan anggota polisi pada saat melintas di genangan air, dan patuhi aturan saat berkendara,” imbau orang nomor satu di jajaran Polsek Pakal ini. (bah)

No More Posts Available.

No more pages to load.