Polda Bali Amankan Bule Pelaku Pencurian Data Nasabah

oleh -74 Dilihat
oleh
Polda Bali Amankan Bule Pelaku Pencurian Data Nasabah

DENPASAR, PETISI.CO –  Polda Bali berhasil menahan warga negara asing (WNA) asal Bulgaria, Stefan Ivanov (53). Ia merupakan pelaku aksi kejahatan pencurian data nasabah atau skimming pada sejumlah anjungan tunai mandiri (ATM) yang ada di Bali.

“Orang asing itu sudah ditahan anggota Ditreskrimum Polda Bali dan kini sedang menjalani pemeriksaan,” kata Kombes Pol Hengky Widjaja Kabid Humas Polda Bali di Denpasar, Rabu (1/8/2018).

Aksi pencurian data nasabah yang dilakukan tersangka Stefan Ivanov, ungkap Pol Hengky masih didalami. Karena diduga ada keterlibatan pelaku lain atau dari negara lain.

Sehingga tim Ditreskrimum Polda Bali masih melakukan atau mendalami keberadaan warga negara lain yang diduga masih ada di Bali.

“Pengakuan tersangka saat dipemeriksa oleh Ditreskrimum, jika Stefan Ivanov mengenal seorang warga Rusia untuk melakukan aksi kejahatan itu,” ungkapnya.

Pol Hengky menjelaskan, penangkapan tersangka dilakukan oleh Tim Opsnal Subdit III Jatanras Polda Bali saat dirinya sedang makan di Restoran Laota, Jalan Raya Kuta, Tuban, pada 31 Juli 2018, Pukul 02.00 Wita.

Lebih lanjut, pengungkapan kasus ini berawal dari informasi pihak Bank Mandiri, jika salah satu anjungan tunai mandiri (ATM) Bank Mandiri di SPBU Kerobokan sering terjadi penarikan uang dengan menggunakan kartu ATM palsu oleh warga asing.

Berdasarkan informasi tersebut tim yang dipimpin Panit I Unit 2 Subdit 3 Ditreskrimum Polda Bali, Iptu Putu Budiawan melakukan penyelidikan dan selanjutnya dilakukan penangkapan terhadap pelaku terangnya.( ferry)

 

No More Posts Available.

No more pages to load.